ASSALAMU ALAIKUM

HI!...
WELCOME TO MY BLOG...THIS IS MY EXPRESSION AND MY PERFECTION TO BE BEST WRITER..I HOPE YOU ENJOY TO READ MY WRITING

Rabu, 25 Juli 2012

OLIMPIADE TINGGAL BEBERAPA HARI LAGI,APAKAH PARA PENGGUNA PARABOLA AKAN KEMBALI GIGIT JARI?


Sebelumnya saya ingin mengucapkan "SELAMAT BERJUANG UNTUK SELURUH ATLET INDONESIA"...Berikan yang terbaik yang kalian bisa,jangan pernah takut dengan apapun...

Pembukaan upacara Olimpiade London tinggal 1 hari lagi dan semua mata pasti akan tertuju pada London terutama dinegeri ini..seluruh bangsa ini pasti ingin melihat perjuangan atlet kebanggaan negeri ini berkompetisi memperebutkan medali demi kehormatan negeri ini....

Tapi di sisi lain justru akan menjadi ironis bagi negeri ini...Kenapa saya katakan demikian?..Ironis dikarenakan pasti para pengguna parabola digital akan terus jadi korban dan tidak dapat menyaksikan siaran olimpiade disebabkan mungkin akan terjadi pengacakan siaran oleh RCTI sebagai pemegang hak siar Olimpiade dan itu termasuk saya.Bagi saya jika ini benar jadinya dan awalnya akan dimulai malam ini yang mana stasiun TV itu akan menyiarkan siaran langsung penyisihan sepakbola yaitu antara Jepang vs Spanyol jam 21.30 nanti....Jika benar nanti akan diacak,maka kedepannya pasti juga akan diacak..

Bukankah ini "IRONIS" namanya?...Disaat seluruh bangsa ini ingin memberikan dukungan dan ingin melihat perjuangan putra-putri kebanggaannya bertanding meski hanya lewat TV,justru akan menerima kekecewaan luar biasa terutama yang berada di luar pulau Jawa yang hanya bisa menerima siaran TV lewat parabola...Dimata saya ini adalah bentuk "DISKRIMINASI DALAM PENYIARAN" yang dilakukan oleh RCTI selama ini.Kalau RCTI selalu beralasan bahwa pengacakan itu harus dilakukan karen berdasarkan syarat-syarat dalam kontrak,tapi RCTI tidak pernah memperlihatkannya ke publik....

Pertanyaan saya adalah : "APAKAH OLIMPIADE KALI INI AKAN MEMBUAT PARA PENGGUNA PARABOLA KEMBALI GIGIT JARI?"...

Semoga RCTI kali ini tidak akan melakukan itu lagi...semoga saja!..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar